Usia balita atau bawah lima tahun adalah masa pertumbuhan yang masih berada dalam kelompok usia emas anak. Pada usia tersebut, anak masih terus belajar mengenali sekitar sehingga punya dorongan yang kuat untuk melakukan eksplorasi.
Pada kondisi pandemi yang masih mengharuskan kita melakukan aktivitas di rumah, saat menjadi orang tua yang memiliki anak balita tentu menjadi tantangan tersendiri. Hal ini karena anak jadi memiliki lingkungan terbatas yaitu rumah, sehingga orang tua harus mau berusaha terus menyiapkan beragam aktivitas untuk anak.
Lantas, apa saja kegiatan menyenangkan yang dapat dilakukan bersama balita di rumah?
1. Memasak
Jangan pikir aktivitas ini hanya dapat diperuntukkan kepada anak perempuan. Anak lelaki pun dapat diajak melakukan kegiatan ini. Dengan mengajak mereka memasak, mereka akan belajar mengenal bentuk dan tekstur dari beragam bahan makanan. Selain itu, anak akan memiliki pengetahuan soal bahan makanan yang diproses hingga akhirnya berubah menjadi makanan yang siap makan.
2. Membuat Prakarya
Pada anak yang aktif dan gemar melakukan aktivitas fisik, kegiatan ini bisa menjadi salah satu solusi. Orang tua dapat menyiapkan bahan sederhana yang terdapat di rumah, lalu mengajak anak untuk bersama-sama membuat sesuatu. Misalnya mewarnai kaos yang berwarna putih menggunakan pewarna, membuat cap tangan di kertas dengan berbagai warna, atau bahkan merangkai puzzle.
3. Bermain Peran
Anak balita yang masih berusaha mengenali lingkungan dapat diajak untuk bermain peran dengan memakaikan kostum sesuai peran. Kegiatan ini bermanfaat untuk mengenalkan karakteristik masing-masing peran, supaya anak dapat meniru dan mengenalinya.
4. Membuat Panggung Pertunjukan
Kegiatan ini dapat melengkapi kegiatan bermain peran. Anak dapat diajak membantu menyiapkan panggung pertunjukan, sehingga nanti anak dapat memainkan perannya di panggung tersebut dan bebas berekspresi.
Menyiapkan dan mengolah kegiatan bagi anak balita bukan hanya dapat mengisi waktu luang anak bersama orang tuanya. Melalui berbagai kegiatan, anak akan punya pengalaman baru bahkan menemukan ketertarikan.