Shalat Dhuha memang sering disebut sebagai shalat yang istimewa. Banyak keutamaan dan manfaat shalat dhuha yang bisa didapatkan oleh orang yang melaksanakannya. Bukan hanya manfaat secara rohani saja. Tapi juga secara jasmani.
Shalat dhuha bisa dibilang adalah shalat yang paling mudah dikerjakan. Kita hanya perlu menyiapkan sedikit waktu di pagi hari sebelum dzuhur untuk melaksanakan shalat sebanyak 2 hingga 12 rakaat. Meskipun begitu, keutamaan shalat dhuha jauh lebih banyak dari waktu yang dibutuhkan untuk melaksanakannya.
Banyak orang mengenal shalat dhuha sebagai sholat untuk memohon rezeki. Lebih dari itu, ada banyak manfaat lain dari shalat dhuha yang menarik untuk diketahui.
Waktu saat doa diijabah dengan mudah
Waktu dhuha adalah waktu dimana para malaikat turun ke bumi. Jika kita berdoa pada waktu ini, maka akan lebih besar kemungkinan doa akan diijabah atau dikabulkan oleh Allah. Apalagi jika Anda melaksanakan shalat dhuha sebelum berdoa. Maka akan semakin besar pula kemungkinan doa akan diijabah. Jadi, jika memiliki doa yang sangat ingin terkabul, cobalah untuk mendoakannya pada saat shalat dhuha.
Shalat untuk memudahkan segala urusan
Shalat dhuha juga dikatakan dapat membantu memudahkan segala urusan. Kita bisa membuktikan keajaiban ini dengan melakukan shalat dhuha secara rutin. Apalagi jika kita melakukannya secara khusyu dengan hati yang ikhlas.
Membuat wajah terlihat bercahaya
Melakukan shalat dhuha atau shalat sunnah lainnya secara rutin dapat membantu membuat wajah terlihat bercahaya. Kita bisa melihat bagaimana wajah orang-orang yang melaksanakan shalat dhuha secara rutin. Mereka bukan hanya terlihat tenang, tapi wajahnya juga akan terlihat teduh dan bercahaya.
Hal ini karena pelaksanaan shalat dhuha akan membuat hati dan perasaan menjadi tenang. Selain itu, orang yang rutin melaksanakan shalat dhuha tentu saja akan lebih sering mencuci mukanya saat berwudhu. Sehingga wajah akan terlihat lebih cerah dan bersih.
Terlihat awet muda
Melakukan shalat dhuha secara rutin akan membuat kita terlihat awet muda. Setiap kali melakukan shalat dhuha, kita akan berwudhu dan membuat kulit muka menjadi segar dan lembab. Dan jika mengusap wajah dengan cara yang tepat, maka wajah juga akan tetap terjaga kencang dan membuat terlihat awet muda.
Menyehatkan jantung dan ginjal
Shalat dhuha pada saat menjelang shalat dzuhur adalah waktu terbaik untuk mengurangi resiko penyakit jantung dan ginjal. Hal ini karena kondisi bumi pada siang hari cenderung panas. Waktu seperti ini dapat mempengaruhi kondisi hati dan pencernaan sehingga menjadi lebih baik.
Shalat yang menjadi sedekah
Dalam HR Muslim dikatakan bahwa setiap ruas anggota tubuh harus dikeluarkan sedekahnya. Amar ma’ruf adalah sedekah, nahi mungkar adalah sedekah. Dan semua itu dapat diganti dengan shalat dhuha 2 rakaat. Jika kita melaksanakan shalat dhuha, artinya kitatelah menunaikan sedekah setiap ruas jari pada tubuh Anda.
Shalat penggugur dosa
Terakhir, melakukan shalat dhuha secara rutin dapat menjadi sarana penggugur dosa. Cobalah untuk merutinkan shalat dhuha. Bukan hanya kesehatan, sebanyak apapun dosa yang pernah dilakukan, Allah berjanji untuk menggugurkannya jika kita rutin menjalankan shalat dhuha.